Ini Tips Perawatan Sepeda Motor Injeksi Menurut Bengkel Salam Jaya Motor

Foto Salam Jaya Motor
Infootota.com. Di Indonesia sepeda motor sudah menjadi kendaraan umum yang hampir setiap keluarga miliki tujuannya adalah untuk memudahkan berbagai aktivitas keseharian.

Perubahanan teknologi dunia otomotif semakin hari semakin berkembang dengan sangat cepat seperti halnya dengan sepeda motor, tidak heran jika setiap pabrikan sepeda motor berlomba lomba untuk mengeluarkan berbagai jenis sepeda motor dengan menawarkan fitur dan keunggulan masing masing. Salah satunya adalah system pengaliran bahan bakar yang dulunya menggunakan karburator berubah menjadi system injeksi dimana pengaliran bahan bakar keruang bakar sudah dikontrol secara elektronik. Oleh karena itu penting untuk kita ketahui bagaimana perawatan kendaraan ini agar tetap dalam kondisi prima dapat digunakan dengan baik dan nyaman dalam kehidupan sehari hari.

Infootota berhasil mendapatkan tips dari Pemilik bengkel SJM (Salam Jaya Motor)  mengenai perawatan sepeda motor injeksi yang musti kita perhatikan sebagai pemilik kendaraan, berikut tipsnya

Oli mesin

Oli mesin berfungsi sebagai pelumas pada komponen-komponen yang saling berhubungan didalam mesin tujuannya adalah untuk mencegah terjadinya gesekan antar komponen mesin. Sehingga performa mesin tetap terjaga dengan baik. Penggantian oli mesin harus dilakukan dengan rutin biasanya diganti setiap dua bulan sekali atau setiap 1.000 km atau yang mana yang teracapai duluan.

Baterai /aki

Baterai berfungsi sebagai sumber listrik untuk menghidupakn berbagai piranti elektronik pada sepeda motor, termasuk pengaliran system bahan bakarnya. Oleh karena itu penting untuk selalu melakukan pemeriksaan kondisi fisik, tegangan dan cairan elektrolit baterai (baterai tipe basah) untuk menjaga performa baterai/aki tetap terjaga dengan baik

Bahan bakar

Dengan system bahan bakar injeksi sebaiknya menggunakan bahan bakar dengan tingkat nilai oktan yang tinggi yakni 90 keatas ini untuk tetap menjaga system pembakaran bahan bakar dan udara dapat terjadi dengan baik dengan tingkat gas buang yang lebih rendah dan kinerja injector tetap  terjaga dengan baik.

Busi

Busi berfungsi untuk menghasilkan loncatan bunga api pada ruang bakar, tujuannya adalah untuk membakar bahan bakar dan udara dalam ruang bakar. Oleh karena itu pemeriksaan busi secara rutin sangat penting untuk dilakukan untuk menjaga pembakaran pada ruang bakar mesin tetap maksimal sehingga performa mesin dapat tetap terjaga dengan baik.

Melakukan perawatan berkala

Perawatan berkala bertujuan untuk tetap menjaga performa kendaraan tetap baik dan aman untuk digunakan, perawatan berkala bisa dilakukan sendiri atau membawa kendaraan anda kebengkel terpercaya.

Itulah beberapa tips yang dibagikan oleh owner bengkel SJM (Salam Jaya Motor) semoga bermanfaat dan kendaraan anda tetap dalam kondisi prima, nyaman dan awet. 

Sebagai informasi bengkel sepeda motor SJM (Salam Jaya Motor) terletak di Jl. Poros Pangkabinanga Pallangga Kab. Gowa  dengan spesialisasi :

  1. Tune Up dengan menggunakan scanner yang mampu mendeteksi trouble sepeda motor secara cepat dan tepat
  2. Pembersihan system injeksi menggunakan system ultrasonic tanpa membahayakan sparepart yang lain
  3. Menggunakan remapping untuk menambah responsive dan akselerasi
  4. Bisa mengaktifkan kembali remote yang hilang menggunakan smartkey (Immobilizer)
  5. Melakukan oversize tanpa harus menginapkan sepeda motor.

Nah Gays bagi kalian yang berdomisili daerah Kab. Gowa, Makassar dan Maros silahkan untuk berkunjung kebengkel SJM (Salam Jaya Motor) untuk melakukan perawatan perbaikan ataupun ingin berkonsultasi.

 

SEMOGA BERMANFAAT

Posting Komentar untuk "Ini Tips Perawatan Sepeda Motor Injeksi Menurut Bengkel Salam Jaya Motor "