Dibuka, Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2023

Informasi penerimaan sekolah Kedinasan Tahun 2023
(Foto Instagram@kemenpanrb)
Infootota.com- Kabar gembira bagi anda putra putri terbaik bangsa dan bekeinginan melanjutkan pendidikan pada Sekolah Kedinasan, kini telah terbuka Sekolah Kedinasan pada beberapa kementrian dan badan pemerintah di tahun 2023 diantaranya Kementrian Perhubungan, Kementrian Hukum dan HAM, Kementrian Dalam Negeri, Kementrian Keuangan, Badan Intelijen Negara, Badan Pusat Statistik, Badan Meteorogologi, Klimatologi dan Geofisika, Badan Sandi dan Siber Negara. Pendaftaran sekolah kedinasan mulai dibuka pada tanggal 1 s/d 30 April tahun 2023.

Foto informasi penerimaan Skolah Kedinasan Tahun 2023
(Foto Instagram@kemenparb)
Bagi anda yang berminat mengikuti seleksi pada sekolah kedinasan dapat mengikuti alur pendafataran Sekolah Kedinasan tahun 2023 berikut:

  1. Akses portal, Pelamar mengakses portal Sekolah Kedinasan di https://dikdin.bkn.go.id
  2. Buat akun, Buat akun SSCASN Sekolah Kedinasan dengan NIK yang tervalidasai oleh DUKCAPIL kemudian cetak kartu informasi akun
  3. Login, Login ke SSCASN Sekolah Kedinasan menggunakan NIK dan password yang telah didaftarkan
  4. Pendaftaran, Unggah swafoto, pilih sekolah, lengkapi nilai, upload berkas dan lengkapi biodata
  5. Cek resume, Cek resume dan cetak kartu pendaftaran
  6. Verifikasi, Verifikator instansi akan memferifikasi data dan berkas pelamar
  7. Cek status kelulusan, Login ke SSCASN Sekolah Kedinasan dan cek status sekolah kelulusan administrasi
  8. Pembayaran, Pelamar yang lulus akan mendapatkan kode biling. Cek informasi pem bayaran dimasing masing Sekolah Kedinasan
  9. Cetak Kartu Ujian, Cetak kartu ujian di SSCASN Sekolah Kedinasan jika pembayaran telah dikonfirmasi oleh sistem
  10. Ujian Seleksi, Pelamar mengikuti proses seleksi sesuai dengan ketentuan masing-masing instansi
  11. Pengumuman hasil seleksi, pengumuman hasil seleksi akan diumumkan oleh panitia seleksi Sekolah Kedinasan di SSCASN
Pendaftaran

Pendaftaran akan dibuka mulai tanggal 1 April s/d 30 April Tahun 2023

Bagi anda putra putri terbaik bangsa yang berminat untuk mendaftar Sekolah Kedinasan Tahun 2023 dapat mengakses informasi selengkapnya pada portal dikdin.bkn.go.id atau instagram @kemenpanrb.

Demikianlah informasi penerimaan Sekolah Kedinasan Tahun 2023.

 

Sumber: instagram @kemenpanrb

 

 

 

Posting Komentar untuk "Dibuka, Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2023"